Sikap sabar merupakan aspek kunci dalam mengelola kelas. Sebagai guru pendidikan agama Islam tentunya harus menunjukkan sikap sabar dalam mengahadapi siswa pada saat pembelajaran di dalam kelas, oleh karenanya guru perlu memahami latar belakang siswa secara individual. Setiap siswa memiliki perbedaan dalam intelegensi, kemampuan kognitif dan bahasa, perkembangan kepribadian, dan perkembangan fisik. Dengan memahami latar belakang siswa secara individual, guru dapat merespons kebutuhan dan akhlakistik siswa dengan lebih baik, sehingga proses pembelajaran dapat berjalan dengan baik dan efektif. Kesabaran guru dalam menghadapi sikap dan perilaku siswa sangat penting. Apabila guru tidak memiliki sifat sabar, maka tujuan kegiatan belajar dan mengajar tidak akan tercapai dengan baik. Sikap sabar merupakan hal yang sangat penting bagi seorang guru dalam mengelola kelas, guru perlu memiliki sikap sabar yang tinggi dalam menghadapi berbagai tantangan dan situasi sulit yang mungkin terjadi selama proses pembelajaran didalam kelas. Sikap sabar ini memainkan peran penting dalam menciptakan suasana kelas yang kondusif, efektif, dan menyenangkan bagi siswa
Copyrights © 2024