Journal of Indonesian History
Vol 11 No 2 (2023): Journal of Indonesian History

Usaha-Usaha Perbaikan Ekonomi Era Demokrasi Liberal (1950-1959)

Fauziah, Khopipah (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2023

Abstract

Pergantian kabinet pada masa demokrasi liberal berdampak terhadap pemerintahan terutama dalam bidang ekonomi. Perubahan-perubahan ini akibat dari sering bergantinya kebijakan sesuai dengan kabinet yang berkuasa. Maka pada tulisan ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis tiga rumusan masalah pokok yaitu: (1) Kebijakan ekonomi yang diterapkan oleh kabinet-kabinet yang sedang berkuasa; (2) Pelaksanaan kebijakan ekonomi; (3) Dampak yang ditimbulkan dari kebijakan ekonomi tersebut. Penulisan artikel ini menggunakan analisis sumber, kritik sumber, penafsiran dan penulisan (historiografi). Adapun hasil dari penulisan ini yaitu (1) Kebijakan ekonomi yang diterapkan berbeda-beda di setiap kabinet misalnya seperti Gunting Syarifuddin, Gerakan Benteng, Nasionalisasi De Javasche Bank, Gerakan Ali-Baba, Persetujuan Finansial Ekonomi, Rencana Pembangunan Lima Tahun dan Musyawarah Nasional Pembangunan. (2) Dalam pelaksanaannya, usaha-usaha perbaikan ekonomi ini mengalami kegagalan. (3) Adapun dampaknya yaitu berpengaruh terhadap kehidupan bangsa dan negara Indonesia. Kata Kunci: Demokrasi Liberal, Gunting Syarifuddin, Gerakan Benteng, Ali-Baba

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jih

Publisher

Subject

Arts Humanities

Description

Journal of Indonesia History merupakan jurnal yang memuat artikel hasil penelitian atau artikel konseptual tentang pendekatan kajian sejarah dan sejarah Indonesia. Jurnal ini diterbitkan oleh Jurusan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial UNNES dan dikelola oleh Tim Jurnal Jurusan Sejarah FIS-UNNES. Jurnal ...