Penelitian ini bertujuan untuk mengetah gambaran kemampuan berpikir kritis siswa dalam pembelajaran matematika pada siswa sekolah menengah pertama. Jenis penelitian yang dilakukan menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan populasi penelitiannya adalahwa kelas 7D SMPN 3. Kosambi Kabupaten Tangerang sejumlah 30 siswa dan jumlah sampel sebanyak 3 siswa berdasarkan kategori tinggi, sedang dan rendah. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini mengenakan tes tulis kemampuan berpikir kritis berbentuk essay dan wawancara berdasarkan indikator kemampuan berpikir kritis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa ang berkemampuan berpikir kritis tinggi mampu menyelesaikan soal dengan menggunakan 4 indikator yaitu interpretasi, analisis, evaluasi, dan inferensi, siswa yang berkemampuandang mampu menyelesaikan soal dengan 2 indikator yaitu analisis dan evaluasi, sedangkan siswa yang berkemampuan berpikir kritis rendah mampu menyelesaikan soal dengan menggunakan I indikator yaitu interpretasi.
Copyrights © 2024