Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan (R&D) dengan model penelitian yang digunakan adalah 4D (Four The Models). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kevalidan, kepraktisan dan efektivitas e-modul fisika model problem based learning berbasis flipbook untuk meningkatkan keterampilan berpikir kreatif peserta didik. Penelitian ini dilakukan di kelas XI MAN 1 Mataram dengan objek penelitian 30 peserta didik. Produk hasil penelitian pengembangan e-modul fisika model problem based learning berbasis flipbook telah dinilai dan divalidasi oleh validator ahli dan validator praktisi. Hasil penilaian beradasrkan penilaian validator ahli sebesar 80 % dengan kategori cukup valid dan validator praktisi sebesar 93% dengan kategori sangat valid. Kepraktisan e-modul fisika model problem based learning berbasis flipbook berdasarkan penilaian dari peserta didik diperoleh rata-rata nilai sebesar 89% dengan kategori sangat positif. Efektivitas e-modul fisika model problem based learning berbasis flipbook untuk meningkatkan keterampilan berpikir peserta didik didapat dari hasil analisis uji N-Gain dari hasil nilai pretest dan pospttest peserta didiik. Hasil N-Gain yang diperoleh yaitu 0,69 dengan kategori sedang.
Copyrights © 2023