JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 5 No. 3 (2021): 2021

Ketercapaian Tugas Perkembangan Masyarakat Pada Masa Dewasa Akhir di Kelurahan Duri Timur Kabupaten Bengkalis

Nanda Putri, Melur (Unknown)
Putra, Fuaddillah (Unknown)
Imelda Usman, Citra (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2021

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya dewasa akhir yang sudah mengalami penurunan kemampuan fisik .Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan ketercapaian tugas perkembangan masyarakat dewasa akhir di Kelurahan Duri Timur Kabupaten Bengkalis. Jenis penelitian ini adalah kuantiatif deskriptif. Populasi penelitian adalah masyarakat yang dalam kategori rentang usia dewasa akhir di Kelurahan Duri Timur dengan jumlah 102. Sampel penelitian dengan teknik total sampling dengan jumlah 102 orang. Pengumpulan data menggunakan angket, analisa data menggunakan statistik deskriptif dengan persentase. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa ketercapaian tugas perkembangan masyarakat dewasa akhir dilihat dari : (1) menurunnya kekuatan fisik dan kesehatan dalam kategori cukup tercapai, (2) menyesuaikan diri dengan masa pensiun dan berkurangnya income (penghasilan) keluarga dalam kategori cukup tercapai, (3) menyesuaikan diri dengan kematian pasangan hidup dalam kategori cukup tercapai, (4) membentuk hubungan dengan orang-orang yang seusia dalam kategori cukup tercapai, (5) membentuk pengaturan kehidupan fisik yang memuaskan dalam kategori cukup tercapai, dan (6) menyesuaikan diri dengan peran sosial dalam kategori cukup tercapai.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...