JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 7 No. 3 (2023): Desember 2023

Pengaruh Model Pembelajaran Trans Sector (Pengamatan Lokasi) Terhadap Kemampuan Menulis Teks Laporan Hasil Observasi Siswa Kelas X SMK Negeri 1 Sintuk Toboh Gadang

Kurnia Sari, Indah (Unknown)
Afnita, Afnita (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Nov 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan model pembelajaran trans sector (pengamatan lokasi) terhadap kemampuan menulis teks laporan hasil observasi siswa kelas x SMK Negeri 1 Sintuk Toboh Gadang. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Desain penelitian yang dilakukan dalam penelitian ini adalah One Group Pretest-Posttest. Berdasarkan uji-t disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dalam penggunaan model trans sector (pengamatan lokasi) terhadap kemampuan menulis teks laporan hasil observasi siswa kelas X SMK Negeri 1 Sintuk Toboh Gadang karena thitung>ttabel (3,92>1,67). Jadi dapat disimpulkan bahwa pembelajaran keterampilan menulis teks laporan hasil observasi siswa kelas X SMK Negeri 1 Sintuk Toboh Gadang dengan menggunakan model pembelajaran trans sector (pengamatan lokasi) sangat baik digunakan untuk pembelajaran keterampilan menulis teks laporan hasil observasi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...