Penelitian ini merupakan upaya untuk merancang dan membangun sebuah aplikasi penjadwalan mata pelajaran berbasis web di SMK Muhammadiyah 1 Pekanbaru dengan mengintegrasikan algoritma genetika. Aplikasi ini bertujuan menciptakan sistem efisien untuk menyusun jadwal pelajaran yang optimal dengan mempertimbangkan kendala dan batasan di lingkungan sekolah. Aplikasi ini didesain untuk membantu waka kurikulum mengoptimalkan alokasi waktu, ruang kelas, dan pengajar dalam menyusun jadwal pelajaran. Dengan algoritma genetika, aplikasi akan mencari solusi terbaik dari berbagai kemungkinan jadwal pelajaran berdasarkan kriteria yang ditentukan. Pengembangan aplikasi dilakukan berbasis web, memungkinkan akses melalui perangkat dengan koneksi internet. Menghasilkan jadwal yang efisien dan mendekati solusi ideal dengan mempertimbangkan kendala seperti kecocokan jadwal pengajar, ketersediaan ruang kelas, dan preferensi lainnya menggunakan algoritma genetika. Metode waterfall digunakan sebagai acuan dalam tugas akhir ini. Pada penelitian ini, hasil yang diharapkan adalah kemampuan penerapan algoritma genetika dalam aplikasi penjadwalan mata pelajaran berbasis web untuk mencapai hasil yang optimal.
Copyrights © 2023