JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 7 No. 3 (2023): Desember 2023

Struktur Dan Ciri Kebahasaan Teks Eksposisi Karya Siswa Kelas X Sekolah Menengah Atas Negeri 1 2X11 Kayutanam Kabupaten Padang Pariaman

Hutri Tubagus, Dina (Unknown)
Amir, Amril (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Nov 2023

Abstract

Penelitian ini berfokus pada struktur dan ciri kebahasaan teks eksposisi karya siswa kelas X SMA Negeri 1 2X11 Kayutanam. Tujuan penelitian ini yaitu mendeskripsikan struktur, pronominal, konjungsi, dan kata leksikal pada teks eksposisi. Penelitian ini merupakan penelitian yang bersifat deskriptif kualitatif. Instrumen utama penelitian ini adalah peneliti sendiri sebagai instrumen sekaligus mengumpulkan data secara menyeluruh. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah menggunakan teknik observasi dan teknik dokumentasi. Hasil penelitian ini mendeskripsikan struktur teks eksposisi yaitu, tesis, argumentasi, dan penegasan ulang. Kedua, mendeskripsikan pronominal yaitu, pronomina pertama tunggal, pronomina pertama jamak, pronomina kedua tunggal, pronomina kedua jamak, pronomina ketiga tunggal, dan pronomina ketiga jamak. Mendeskripsikan konjungsi koordinatif dan konjungsi subordinatif. Mendeskripsikan kata leksikal verba (kata kerja), adjektiva (kata sifat), adverbial (kata keterangan), dan nomina (kata benda). Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa struktur dan kebahasaan teks teks eksposisi karya siswa kelas X SMA N 1 2X11 Kayutanam berada pada kategori baik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...