Pembelajaran matematika sangat memerlukan pemahaman yang harus dikuasi oleh peserta didik. Sebab dalam Pembelajaran Matematika akan ditumbuhkan dan dikembangkan kemampuan cara berfikir serta membentuk karakter peserta didik. Belajar matematika adalah belajar konsep, dikarenakan konsep dasar matematika adalah satu kesatuan utuh. Adapun tujuan artikel ini ialah untuk menambah pemahaman konsep matematika pada materi bangun datar di sekolah dasar. Metode yang digunakan peneliti ialah metode kualitatif dengan analisis data wawancara dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan pemahaman konsep. akan terjadi bila guru dan siswa harus terlibat langsung dalam kegiatan belajar di kelas. Sehingga siswa tidak hanya mengingat pelajaran yang diberikan guru dan sebaliknya guru tidak hanya sebagai pemberi pengetahuan kepada siswa. Pemahaman konsep materi bangun datar dapat dimulai dari benda-benda konket yang ada di ruang kelas tempat peserta didik belajar seperti papan tulis, pintu, jam dan benda-benda lainnya agar pembelajaran lebih membekas dalam ingatan peserta didik. Terdapat beberapa kendala dalam memahami konsep yaitu gangguan penglihatan, kesulitan memahami simbol, kesulitan menghitung benda, Kesulitan dalam Bahasa dan Membaca.
Copyrights © 2023