JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 8 No. 1 (2024): April 2024

Karikatur Sebagai Media Menulis Paragraf Deskripsi

Nasrulloh Saputro, Agung (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jan 2024

Abstract

Tujuan penulisan artikel ini, yaitu mendeskripsikan peningkatan hasil belajar siswa kelas X-E SMA Negeri 2 Mejayan dalam menyusun paragraf deskripsi dengan media gambar karikatur. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri atas dua siklus, pada tiap siklus terdiri atas tiga tahap yaitu perencanaan, implementasi dan observasi, dan refleksi. Hasil penelitian ini Hasil belajar siswa tentang menulis paragraf deskripsi pada siklus I, rata-rata kemampuan siswa 63,78. Ini menunjukkan siswa yang mendapatkan nilai di bawah 70 adalah 22 siswa atau 66,66%. Pada siklus II rata-rata kemampuan siswa meningkat menjadi 79,83 dan diperoleh oleh seluruh siswa (100%). Berdasarkan teori ketuntasan belajar, berarti pada siklus II sebanyak lebih dari 85% siswa mendapatkan nilai ?70, hasil belajar siswa pada siklus II tuntas. Rata-rata kemampuan siswa dalam menulis paragraf deskripsi pada siklus I lebih kecil dibandingkan siklus II, karena pada siklus I guru memberikan gambar karikatur yang sama untuk semua siswa berakibat siswa.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...