Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apa saja faktor penghambat belajar terhadap anak imigran, penelitian ini menggunakan survei kualitatif dengan menggunakan observasi menggunakan wawancara pada siswa tersebut. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa ada beberapa faktor penghambat belajar terhadap anak imigran. Faktor yang menghambat pembelajaran yaitu kurangnya sanggar belajar yang memadai. Solusi untuk mengatasi penghambat belajar tersebut yaitu mendirikan atau membangun Sanggar Belajar serta peran guru untuk proses pembelajaran siswa di PRIM klang Lama Malaysia.
Copyrights © 2024