JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 8 No. 1 (2024): April 2024

Analisis Pengaruh Komunikasi Verbal terhadap Kemampuan Siswa Kelas X SMAN 16 Medan dalam Menyelesaikan Soal Cerita dengan Pembentukan Model Matematika pada Materi SPLDV

Trisnawati Hutagalung (Universitas Negeri Medan)
Annisa Fitri (Universitas Negeri Medan)
Nazwa Rizka Susanto (Universitas Negeri Medan)
Putri Aprilia (Universitas Negeri Medan)



Article Info

Publish Date
26 Mar 2024

Abstract

Rendahnya literasi siswa tampak dari mereka mengerjakan soal cerita dalam materi SPLDV matematika sehingga pencapaian mereka terhadap pelajaran matematika tergolong rendah bahkan sangat rendah. Beberapa faktor yang mempengaruhi ketidakberhasilan siswa dalam pencapaian belajar matematika terutama dalam penyelesaian soal cerita matematika disebabkan oleh kemampuan verbal, kemampuan penalaran dan komunikasi, dan kemampuan menyelesaikan soal cerita matematika pada siswa kelas X SMAN 16 Medan. Jenis penelitian ini bersifat kuantitatif dengan metode deskriptif. Tujuan untuk menganalisis kesalahan siswa dalam menggunakan kemampuan verbal untuk menyelesaikan soal cerita SPLDV. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes. Tes disusun berdasarkan indikator pemecahan masalah matematiks berdasarkan Newmann’s Error Analysis (NEA). Hasilnya, kesalahan berdasarkan kategori NEA yang banyak dilakukan oleh siswa adalah Process Skill dan Transformation. Dengan demikian, guru harus meminimalisir kesalahan dengan menerapkan soal non-rutin dan HOTS.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...