JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 8 No. 2 (2024)

Pengaruh Pemberian Media Audiovisual dalam Pembelajaran Renang Gaya Dada

Marcela, Akana Vilania (Unknown)
Khory, Fifukha Dwi (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Jun 2024

Abstract

Media audiovisual merupakan satu dan beberapa media yang dapat digunakan oleh pendidik untuk menyampaikan materi pembelajaran terutama materi renang gaya dada (intrakulikuler) pada pembelajaran PJOK. Penelitian menggunakan metode eksperimen semu dengan jumlah sampel 34 siswa kelas VII-A sebagai partisipan. Data dikumpulkan melalui pre-test dan post-test untuk pengetahuan dan keterampilan, menunjukkan peningkatan nilai rata-rata dari pre-test (pengetahuan: 73.02, keterampilan: 81.88) ke post-test (pengetahuan: 86.35, keterampilan: 89.97). Uji beda mengunakan uji parametrik Wilcoxon menunjukkan peningkatan signifikan, dengan pengetahuan meningkat sebesar 18,25% dan keterampilan sebesar 9,88% dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penggunaan media audiovisual dalam pembelajaran PJOK materi renang gaya dada di UPT SMP Negeri 2 Gresik dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan siswa.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...