Penelitian ini merupakan Systematic Literature Review (SLR) yang membahas peran Mahkamah Konstitusi dalam menjaga demokrasi dan reformasi konstitusi di Indonesia. Melalui analisis data dari berbagai sumber literatur, penelitian ini menyoroti peran penting Mahkamah Konstitusi dalam mengawal demokrasi lokal, menegakkan prinsip-prinsip demokrasi dan negara hukum, serta membentuk tata negara yang demokratis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa evolusi sistem hukum negara dari masa Orde Baru ke era Reformasi mencerminkan peran yang semakin diperkuat dari Mahkamah Konstitusi dalam menjaga keseimbangan kekuasaan dan melindungi hak asasi manusia. Studi literatur sistematis (SLR) menjadi penting dalam memahami isu-isu konstitusi dan memberikan landasan yang kuat untuk rekomendasi kebijakan di masa depan.
Copyrights © 2024