Salah satu modal dalam pembangunan yaitu sumber daya manusia. Pembangunan manusia sering kali berkaitan dengan perbedaan gender yang membahas bagaimana memperoleh kesetaraan gender dalam berbagai bidang termasuk ekonomi. Dalam bidang ekonomi, Indonesia mendapatkan skor 0,674 atau berada pada kisaran rata-rata global. Peningkatan peran perempuan dalam pengelolaan UMKM dapat dilakukan dengan mengetahui variabel yang mendorong perempuan untuk aktif dalam pengelolaan usaha. Hal ini sejalan dengan tujuan penelitian yaitu mengetahui pengaruh keinginan mengaktualisasikan diri terhadap Entrepreneurship dengan Personal Traits/karakter sebagai variabel moderasi. Penelitian ini menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpulan data dari sampel yaitu pengusaha perempuan yang tergabung dalam Paguyuban Berdikari UMKM Kabupaten Pringsewu. Kuesioner akan diuji validitas dan reliabilitasnya sebelum digunakan. Analisis data menggunakan Moderated Regression Analysis (MRA) dengan bantuan aplikasi SPSS. Hasil penelitian menunjukan bahwa aktualiasi diri mempengaruhi sikap Entrepreneurship perempuan namun Personal Traits/karakter tidak memoderasi hubungan antara aktualisasi diri dengan Entrepreneurship.
Copyrights © 2024