JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 8 No. 2 (2024)

Iklan dan Promosi Penjualan Ribsgold terhadap Keputusan Pembelian Konsumen (Survei pada Konsumen Ribsgold)

Syuhada, Muhammad Azhar (Unknown)
Swarnawati, Aminah (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Jul 2024

Abstract

Dalam era yang semakin kompetitif, strategi pemasaran yang efektif menjadi kunci untuk mempengaruhi keputusan pembelian konsumen. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan kuesioner sebagai instrumen pengumpulan data. Teori yang digunakan yakni Iklan dari Terence A. Shimp (2018), Promosi Penjualan dari Kotler dan Keller (2019), serta Keputusan Pembelian dari Kotler dan Keller (2019). Sampel penelitian terdiri dari konsumen Ribsgold dengan jumlah populasi sebanyak 1.200 pembeli produk Ribsgold. Dalam penelitian ini, dilakukan pengambilan sampel sebanyak 92 responden menggunakan rumus Taro Yammane dengan margin of eror 10%. Data yang terkumpul akan dianalisis menggunakan analisis regresi untuk menguji hubungan antara variabel independen iklan (X1) dan promosi penjualan (X2) dengan variabel dependen keputusan enpembelian (Y). Hasil penelitian menunjukkan bahwa iklan dan promosi penjualan Ribsgold berpengaruh secara simultan dan parsial terhadap keputusan pembelian konsumen. Temuan ini menunjukkan bahwa iklan dan promosi penjualan yang efektif dapat mempengaruhi keputusan pembelian konsumen terhadap produk Ribsgold.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...