Pembelajaran saat ini menuntut guru untuk melaksanakan pembelajaran dengan model dan pendekatan yang terintegrasi dengan konsep pembelajaran abad 21. Konsep pembelajaran abad 21 dapat diimplementasikan melalui penerapan model PBL dan pendekatan teknopedagogy. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh model PBL berbasis Technopedagogy terhadap keterampilan kolaborasi dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS kelas 5. Metode yang digunakan adalah kuantitatif dengan teknik analisis data deskriptif dan inferensial. Pengujian hipotesis dilakukan dengan dua cara yaitu menggunakan Wilcoxon Signed Rank Test dan Paired Sample Test. Hasil analisis data dirangkum sebagai berikut: 1) Penerapan model PBL berbasis teknologi mampu meningkatkan hasil kolaborasi siswa sebelum dan sesudah diberikan perlakuan. 2) Penerapan model PBL berbasis teknologi mampu meningkatkan hasil belajar siswa sebelum dan sesudah diberikan perlakuan. 3) Uji keefektifan menunjukkan model PBL berbasis teknologi “cukup efektif” karena mampu meningkatkan hasil belajar siswa pada materi IPS kegiatan ekonomi.
Copyrights © 2024