Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh sarana prasarana, profesionalisme dan SOP terhadap kepuasan layanan masyarakat yang dimediasi oleh kualitas pelayanan digital di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Brebes. Populasi penelitian ini sebanyak 45.879 masyarakat yang telah melakukan pelayanan online melalui website Blakasuta. Penentuan sample menggunakan rumus slovin yaitu sebanyak 100 responden. Analisis data yang digunakan yaitu SEMPLS 4. Hasil penelitian menunjukkan sarana prasarana dan profesionalisme tidak berpengaruh terhadap kepuasan layanan masyarakat. SOP berpengaruh terhadap kepuasan layanan masyarakat. Sarana prasarana, SOP berpengaruh terhadap kualitas pelayanann digital. Profesionalisme tidak berpengaruh terhadap kualitas pelayanan digital. Kualitas pelayanan digital berpengaruh terhadap kepuasan layanan masyarakat. Kualitas pelayanan digital berperan dalam memediasi sarana prasarana, profesionalisme dan SOP terhadap kepuasan layanan masyarakat. Pengaruh efek total sarana prasarana 28.6%, profesionalisme 36.1% dan SOP 44.5% terhadap kepuasan layanan masyarakat.
Copyrights © 2024