JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 8 No. 2 (2024)

Tinjauan Metode Sintesis untuk Kuantum Dot

Indah Putri, Juvani (Unknown)
Beri, Deski (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Aug 2024

Abstract

Kuantum Dot (KD) telah berkembang sebagai material yang berpotensi dalam berbagai aplikasi optoelektronik berkat sifat-sifat optik dan elektronik yang unik, seperti emisi cahaya yang dapat disesuaikan dan efisiensi foton yang tinggi. Hal ini membuat KD sangat diinginkan dalam aplikasi elektronik dan optoelektronik, karena dapat berpotensi untuk diaplikasikan dalam tampilan LED, laser, dioda pemancar cahaya, pencitraan sel, dan panel surya. Oleh karena itu, perlunya mempelajari sintesis KD untuk meningkatkan kualitas, kestabilan dari hasil KD. Artikel ini menyajikan tinjauan mengenai bererapa metode sintesis KD yang telah dikembangkan dan menjelaskan mengenai prinsip dasar, kelebihan dan kelemahan dari masing-masing metode sintesis. Dengan memahami berbagai metode sintesis, dapat dilakukan penyesuaian dan peningkatan kualitas KD untuk aplikasi yang lebih efisien.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...