JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 8 No. 2 (2024)

Penerapan Media Word Wall terhadap Minat Belajar pada Pembelajaran IPAS Siswa Kelas 5 Sekolah Dasar

Anggraeni, Indah (Unknown)
Prasetyowati, Dina (Unknown)
Ayu, Angela Astrid Stelladiba Cindy (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Aug 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan implementasi dari media pembelajaran Word Wall dalam pelajaran IPAS untuk siswa kelas 5 di SDN Tandang 01 Semarang. Penelitian ini dilakukan karena kurangnya minat belajar siswa kelas 5, yang terlihat dari kurangnya keaktifan selama pembelajaran dan teknik pengajaran yang monoton. Guru kelas di sana hanya menggunakan Youtube dan PPT sebagai media pengajaran. Penelitian ini menerapkan.metode kualitatif, dengan pendekatan deskriptif. Teknik.pengumpulan data yang digunakan berupa observasi dan dokumentasi. Penelitian dilaksanakan di kelas 5 SDN Tandang 01 Semarang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa minat belajar siswa bervariasi. Siswa dengan minat belajar tinggi lebih mudah memahami materi. Siswa dengan minat belajar sedang menunjukkan ketertarikan saat pembelajaran IPAS menggunakan media Word Wall, tetapi kadang merasa bosan. Selain itu, siswa dengan minat belajar rendah cenderung lebih cepat merasa bosan dalam mengikuti pembelajaran.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...