JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 8 No. 3 (2024)

Upaya Meningkatkan Kemampuan Motorik Halus melalui Kegiatan Finger Painting Pada Anak Usia 4-5 Tahun di SPS Nurul Huda Bekasi

Wigiyanti, Wigiyanti (Unknown)
Yenita, Roza (Unknown)
Anggraeni, Rita (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Sep 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan motorik halus anak usia 4-5 tahun di kelompok A SPS Nurul Huda melalui kegiatan finger painting dengan media tepung. Permasalahan motorik halus anak yang belum optimal, terutama dalam kegiatan menggunting, menempel, dan mewarnai, menjadi fokus penelitian. Metode yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan model Kemmis dan Taggart, melibatkan 10 anak (4 laki-laki dan 6 perempuan). Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, tes, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan kemampuan motorik halus dari 33,75% pada pra siklus, 45,63% pada siklus I, hingga 75,62% pada siklus II. Peningkatan lebih dari 20% ini menunjukkan bahwa kegiatan finger painting dengan media tepung efektif dalam membantu anak mengenal huruf, angka, bentuk, serta memberikan pengalaman sensori secara langsung.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...