Journal of SPORT (Sport, Physical Education, Organization, Recreation, and Training)
Vol 7, No 3 (2023): Journal of S.P.O.R.T

Analisis Kebutuhan Instrumen Aktivitas Fisik pada Disabilitas

Burhaein, Erick (Unknown)
Saleh, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2023

Abstract

Aktivitas fisik pada disabilitas merupakan salah satu sasaran yang harus dioptimalkan oleh guru pendidikan jasmani adaktif (PJA), sehingga diperlukan instrumen sebagai sarana pengukuran secara berkala. Merujuk pada urgensi tersebut maka tujuan penelitian ini adalah 1) menganalisis kebutuhan PJA terhadap instrumen kativitas fisik disabilitas; 2) Menganalisis ketersediaan instrumen aktivitas fisik disabilitas. Pendekatan penelitian menggunakan studi kualitatif. Partisipan yang dilibatkan sebanyak 20 guru PJA. Instrumen penelitian menggunkan lembar wawancara tidak terstruktur dan dokumentasi yang telah divalidasi oleh ahli. Analisis data terhadap temuan yaitu menggunkan pendekatan kualitatif dengan mereduksi data yang telah dikumpulkan sehingga menjadi simpulan. Hasil penelitian ini 1) menunjukkan bahwa perlunya (dibutuhkan) instrumen bagi guru PJA untuk mengukur aktivitas fisik pada siswa disabilitas yang valid dan reliabel; 2) belum tersedianya instrumen aktivitas fisik disabilitas bagi guru PJA. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa pelatih membutuhkan akan ketersediaan instrumen aktivitas fisik pada disabilitas. Kontribusi untuk penelitian selanjutnya adalah membuat prototype instrumen aktivitas fisik pada disabilitas serta menguji tingkat validitas dan reliabilitasnya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sport

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

Artikel yang diterbitkan pada Journal of S.P.O.R.T melingkupi berbagai macam penelitian yang bertema olahraga pendidikan, olahraga prestasi dan olahraga rekreasi. Olahraga pendidikan melingkupi : Model pembelajaran penjas, metode pembelajaran penjas, dan yang berkaitan dengan olahraga pada tingkat ...