Jurnal Ilmiah Keperawatan (Scientific Journal of Nursing)
Vol. 10 No. 2 (2024): JIKep | Juni 2024

PENGARUH TITIK THUNG DAN NEQUAN TERHADAP LEVEL INSOMNIA PADA LANSIA DI DESA PETERONGAN, KABUPATEN JOMBANG: The Influence of Thung and Nequan Points on the Level of Insomnia in the Elderly in Peterongan Village, Jombang Regency

Rajin, Mukhamad (Unknown)
Lindayani, Athi’ (Unknown)
Urifah, Siti (Unknown)
Nursiyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2024

Abstract

Pendahuluan: Insomnia merupakan salah satu gangguan yang paling sering dialami oleh lansia. Sekitar 80% lansia mengalami insomnia, salah satu cara dalam menangani insomnia secara non farmakologi adalah dengan menggunakan cara terapi keperawatan komplementer akupuntur. Tujuan: Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh terapi keperawatan komplementer akupuntur pada titik Thung terhadap insomnia pada lansia. Metode: Desain penelitian ini adalah dengan menggunakan Pre- Eksperimental dengan design one group pre-post test design, populasi adalah lansia yang mengalami insomnia. Jumlah  sampel  12 responden menggunakan Purposive Sampling. Variabel independent pada penilitian ini adalah terapi akupuntur pada titik Thung; Shen Guan (77.18), Di Huang (77.19), Ren Huang (77.19), dan Neiguan (PC6) yang dilakukan 4x dalam 2 minggu selama 25 menit. Variabel dependent yaitu penurunan insomnia dengan kuisoner KSPBJ-IRS. Analisis data menggunakan Paired T-test dengan P<0.05. Hasil : Uji statistik menunjukkan bahwa nilai p value = 0,000 (p < 0,05). Dari hasil penelitian tersebut, disimpulkan bahwa ada pengaruh terapi  keperawatan komplementer akupuntur terhadap penurunan insomnia pada lansia.  Kesimpulan: Oleh karena itu, terapi akupunktur ini dapat di rekomendasikan  untuk mengatasi insomnia pada lansia. karena dapat meningkatkan sekresi melotin endogen dan dapat mengembali siklus tidur

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jikep

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Ilmiah Keperawatan (Scientifics Journal of Nursing) is a place of publication for researchers in the field of nursing and health care. Jurnal Ilmiah Keperwatan are peer-reviewer journals published semi-annually twice in a year. Jurnal Ilmiah Keperawatan published by STIKES Pemkab Jombang. The ...