Environmental Engineering Journal ITATS
Vol 2, No 2 (2022): Environmental Engineering Journal ITATS

PENGARUH PENGGUNAAN PUPUK ORGANIK CAIR DARI LIMBAH KULIT BUAH NANAS (Ananas Comosus) TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMANCABAI BESAR (Capsicum Annuum L.)

Pracoyo, Muntiatun Nisa (Unknown)
Hayati, Rina Noor (Unknown)
Rahendaputri, Chandra S. (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2022

Abstract

Limbah kulit nanas masih sedikit pemanfaatannya, padahal limbah tersebutmemiliki kandungan bermanfaat bagi tanah dan tanaman. Salah satu upayapengelolaan limbah kulit nanas adalah mengolah limbah tersebut menjadi PupukOrganik Cair (POC). Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh pertumbuhan tanaman cabai besar dengan POC dari limbah kulit nanas. Metode pemilihanvariasi komposisi dilakukan secara acak. Pengukuran karakteristik POC dilakukanoleh pihak ketiga. Pengamatan pertumbuhan cabai besar dilakukan secara langsung.Variasi sampel perbandingan (limbah kulit nanas, EM4, gula aren) antara lain yaituNA1 (3 kg, 50 ml, -); NA2 (3kg, 50 ml, +); NA3 (3 kg, 90 ml, -); NA4 (3 kg, 90ml, +). Hasil penelitian C-Organik, N, P, K, diketahui bahwa tidak ada yang memenuhi standar baku mutu.Namun sampel yang paling tinggi yaitu NA1 dengan nilai C-Organik 0,89 dan N,P, K 0,13. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan nilaiC-Organik, N, P, Kyang diperoleh dari limbah kulit nanas berdasarkan uji laboratoriumdengan variasi aktivator EM4 dan gula aren berada dibawah standar baku mutuPOC. Berdasarkan hasil tinggi tanaman, jumlah daundan jumlah bunga, yang paling optimal adalah sampel yang diberikan POC NA3 dengan jumlah limbahnanas 3 Kg, dan jumlah EM4 90 ml tanpa gula aren.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

envitats

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Environmental Science Public Health

Description

Jurnal Teknik Lingkungan ITATS (ENVITATS) adalah artikel ilmiah yang didedikasikan untuk menyediakan platform dalam teknik lingkungan dan masalah lingkungan. ENVITATS bertujuan untuk mempublikasikan karya-karya yang tepat dalam implementasi teori, eksperimen, studi kasus, simulasi, aplikasi, dan ...