Jurnal Seni dan Desain
Vol 4, No 1 (2024): Maret

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kurangnya Minat Generasi Muda Dalam Mewarisi Kerajinan Sulaman Karawo Di Desa Huntu Selatan

Hasdiana, Hasdiana (Unknown)
Dangkua, Suleman (Unknown)
Pomoalo, Nispa Fatradewi (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Aug 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kurangnya minat generasi muda di desa Huntu Selatan dalam mewarisi kerajinan sulaman karawo. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dokumentasi, dengan pengabsahan data triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan, bahwa kurangnya minat Generasi Muda dalam mempelajari kerajinan sulaman karawo di desa Huntu Selatan dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu faktor internal dan eksternal. Faktor internal adalah (1) Faktor motivasi, terdapat 33% yang termotivasi dan 67% tidak termotivasi, (2) Faktor bakat, terdapat 21% berbakat dan 79% tidak berbakat. Faktor eksternal adalah (1) Faktor keluarga 21% mendukung dan79% keluarga tidak mendukung, (2) Faktor kesehatan 88% berdampak pada kesehatan dan 12% karawo tidak berdampak bagi kesehatan, (3) Faktor pendidikan 25% dapat mempelajari karawo 75% dan tidak pernah mempelajari tentang kerajinan karawo, (4) Faktor ekonomi dan pekerjaan 58% informan memberikan alasan keuntungan tidak terlalu besar dan 42% ada pekerjaan lain. Disimpulkan, kurangnya minat Generasi Muda dalam mempelajari kerajinan sulaman karawo di desa Huntu Selatan dipengaruhi oleh faktor internal dan faktor eksternal.Kata Kunci: Kerajinan, Generasi Muda, Sulaman, Karawo,Warisan

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jjsd

Publisher

Subject

Arts Humanities Other

Description

Jambura: Journal of Art and Design (JJSD) yang diterbitkan oleh Jurusan Seni Rupa dan Desain Fakultas Teknik Universitas Negeri Gorontalo. Diterbitkan dua kali setahun, pada bulan Maret dan September dengan Open Journal System (OJS). Fokus dan ruang lingkup Jurnal JJSD adalah Seni Rupa, Seni ...