JoMMiT : Jurnal Multi Media dan IT
Vol 8 No 1 (2024): Artikel Jurnal Volume 8 Issue 1, Juni 2024

Implementasi Sistem Telemetri Monitoring Gas serta Suhu dan Kelembaban Pada Kandang Ayam Closed House Berbasis IoT

Fitra, Jaka (Unknown)
Rofianto, Dani (Unknown)
Amaliah, Khusnatul (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2024

Abstract

Internet of Things (IoT) adalah teknologi yang memungkinkan benda-benda di sekitar dapat terhubung dengan jaringan internet. Implementasi teknologi IoT diterapkan dalam berbagai bidang, khususnya di bidang peternakan, untuk melakukan monitoring gas, suhu dan kelembaban pada kandang ayam Closed house. Monitoring gas serta suhu dan kelembaban pada kandang ayam Closed house dirasa masih kurang efektif, karena proses monitoring gas, suhu dan kelembaban pada kandang ayam masih dilakukan secara konvensional dan belum memanfaatkan teknologi jaringan internet. Oleh karena itu, perlu dibuat sistem yang dapat memonitoring keadaan gas, suhu dan kelembaban pada kandang ayam Closed house dengan memanfaatkan jaringan internet dengan menggunakan sensor DHT11, Sensor MQ-135 serta module ESP8266 NodeMCU sebagai mikrokontroller yang memproses dan mengirimkan data sehingga hasilnya bisa dilihat di Smartphone. Tujuan sistem monitoring telemetri gas, suhu dan kelembaban kandang ayam berbasis IoT untuk membantu meningkatkan kecepatan proses dan akurasi monitoring kandang dalam rangka menjaga pertumbuhan ayam dengan baik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jommit

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

oMMiT (p-ISSN: 2548-9534 dan e-ISSN :2548-9550) mempublikasikan artikel ilmiah hasil penelitian di bidang Multimedia dan Informatika, khususnya pada kelompok keilmuan Teknologi Multimedia, Perancangan Aplikasi, Pengembangan Web, Pengembangan Game, Augmented Reality, Virtual Reality, Kecerdasan ...