Journal of Language and Health
Vol 5 No 1 (2024): Journal of Language and Health

Penerapan Rebusan Daun Kelor dalam Meningkatkan Produksi ASI pada Ibu Menyusui

Delianti, Nosi (Unknown)
Juwita, Ratna (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2024

Abstract

ASI memiliki manfaat yang sangat besar tetapi tidak semua ibu berhasil menyusui bayinya karena berbagai faktor salah satunya adalah produksi ASI yang kurang lancar. Upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan produksi ASI salah satunya dengan pemberian daun kelor. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran penerapan rebusan daun kelor dalam meningkatkan produksi ASI pada ibu menyusui di Wilayah Kerja di Puskesmas Indrapuri Kabupaten Aceh Besar tahun 2023. Desain penelitian ini adalah deskriptif dengan metode pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data yaitu dengan wawancara dengan menggunakan lembar observasi. Responden dalam penelitian ini sebanyak dua orang ibu menyusui dengan kriteria hasil ibu menyusui yang mempunyai bayi, mengalami gangguan produksi ASI, bersedia menjadi responden, tidak ada lesi dan penyakit lainnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa produksi ASI sebelum dilakukan intervensi pada subjek I adalah 5 indikator sesudah diberikan daun kelor menjadi 9 indikator dengan nilai rata-rata kelancaran ASI 4, sedangkan pada subjek II sebelum intervensi 4 setelah diberikan menjadi 10 dengan nilai rata-rata kelancaran ASI 6. Penelitian ini membuktikan bahwa pemberian daun kelor efektif dalam meningkatkan produksi ASI pada ibu menyusui.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JLH

Publisher

Subject

Education Health Professions Languange, Linguistic, Communication & Media Nursing Public Health

Description

Journal of Language and Health (JLH) is a peer-reviewed journal which promotes discussion on a broad range of the relationships between language and health. Catering for the linguistic expressions of health condition (including clinical and pathological), the journal publishes conceptual and ...