Dismenorea adalah keluhan umum pada remaja putri, terutama nyeri di perut bawah, punggung bawah, dan pinggang. Banyak remaja kurang memahami cara menangani dismenorea karena minimnya pengetahuan. Penelitian ini bertujuan mengetahui hubungan antara pengetahuan dismenorea dengan sikap penanganan dismenorea pada remaja putri kelas X di SMK Swagaya 1 Purwokerto. Metode penelitian ini kuantitatif dengan pendekatan korelasional dan rancangan Cross Sectional. Sampel diambil dengan purposive sampling sebanyak 93 siswi. Hasilnya, 62 siswi (66,7%) memiliki pengetahuan baik, dan 91 siswi (97,8%) memiliki sikap positif. Uji rank spearman menunjukkan hubungan antara pengetahuan tentang dismenorea dengan sikap penanganannya dengan p value 0,044 dan Coefficient Correlation (CC) 0,0210 menunjukkan adanya hubungan sangat lemah antara dua variabel. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa peningkatan pengetahuan tentang dismenorea dapat berkontribusi pada perbaikan sikap penanganan dismenorea pada remaja putri.
Copyrights © 2025