Prosiding Seminar Nasional Teknik Elektro, Sistem Informasi, dan Teknik Informatika (SNESTIK)
2024: SNESTIK IV

Deteksi Gangguan Depresi Menggunakan Machine Learning: Tinjauan Pustaka

Dina, Dinda Franciska Mey (Unknown)
Haryanti, Tining (Unknown)
Haq, Muhamad Amirul (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 May 2024

Abstract

Gangguan depresi adalah suatu kondisi seseorang merasa sedih, kecewa saat mengalami suatu perubahan, kehilangan ketika terjadi patologis tidak dapat beradaptasi dengan sekitar. Menurut World Health Organization depresi merupakan penyakit yang dialami oleh sekitar 264 juta orang. Mahasiswa adalah kelompok yang  sangat rentan terhadap berbagai gangguan mental yang dipengaruhi berbagi lingkup kehidupan. Gangguan depresi akhir-akhir ini sangat menjadi perhatian khusus karena memiliki kecenderungan menyakiti diri sendiri ( self harm ). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan studi literature review dengan menggunakan 3 database yaitu Google Scholar, PubMed dan Neliti yang dipublikasi dalam rentang tahun 2021 sampai 2024 dan di dapatkan hasil 19.696 artikel. Dari 19.696 artikel kemudia di lakukan alanisa lebih dalam dengan menghasilkan 573 artikel, dimana seluruh metode memiliki nilai keakurasian 80%, namun ada satu metode yaitu certainly factor banyak digunakan dan memiliki keakurasian diatas 90% dengan menggunakan random sample.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

snestik

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering

Description

Prosiding Seminar Nasional Teknik Elektro, Sistem Informasi, dan Teknik Informatika (SNESTIK) merupakan media publikasi atas makalah yang telah dikirimkan pada kegiatan seminar. Prosiding ini diterbitkan secara daring (media online) oleh Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya setiap tahun mengiringi ...