Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan; 1) pewarnaan kain tenun sesek di Desa Pringgasela Timur, 2) komposisi motif tenun sesek di Desa Pringgasela Timur dan 3) Fungsi dari tenun sesek di Desa Pringgasela Timur. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian ini menggunakan metode observasi dan wawancara. Instrumen dalam penelitian ini adalah peneliti sendiri dengan menggunakan lembar observasi dan wawancara. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1) Proses pewarnaan kain tenun sesek di Desa Pringgasela Timur menggunakan pewarnaan bahan alam 2) Penempatan komposisi motif pada kain tenun sesek di Desa Pringgasela Timur termasuk kedalam penempatan komposisi semetris, komposisi asimetris dan komposisi sentral. 3) Fungsi dari Kain tenun sesek di Desa Pringgasela Timur antara lain sebagai alat upacara adat (pernikahan), sebagai alat peling diri (gamis kemeja, rok, dll) dan sebagai alat ekonomi.
Copyrights © 2024