Kesusilaan sangat penting untuk saat ini digaungkan dan ditekankan kembali implementasinya terutama di kalangan anak muda, hal itu dikarenakan saat ini nilai nilai serta pemahaman menengai kesusilaan dan implementasinya perlu diperkuatkan kembalikeberadaan serta eksistensinya. Kesusilaan ini memiliki peran penting dalam kehidupan social karena menyangkut layak dan tidaknya sesuatu dilakukan di suatu tempat. Dasa Yama Bratha sebagai salah satu ajaran tata susila, berfungsi untuk membina dan menempa watak pribadi maupun budi pekerti yang luhur bagi setiap umat manusia seperti berperilaku rendah hati, sopan santun, menghargai orang lain, dan lain sebagainya. Setiap orang perlu bekerja keras untuk menjaga dirinya dalam kehidupan sehari-hari agar hal-hal negatif tidak menimpa dirinya. Ajaran Dasa Yamabrata, terdiri atas : a) Ànåûangsya yaitu harimbawa berarti tidakmementingkan diri sendiri, b) Kûmā berarti tahan akan panas dan dingin, c) Satya berarti tidak berkata bohong, d) Ahimsā berarti berbuat bahagianya makhluk, e) Dama berarti sabar serta dapat menasihati diri sendiri, f) Àrjawa berarti tulus hati, berterus terang, g) Prtti berarti sangat welas asih, h) Prasāda berarti kejernihan hati, i) Mādhurya berarti manis pandangan dan manis perkataan, j) Mārdawa berarti kelembutan hati. Ajaran Dasa Yama Bratha sangat penting diterapkan dalam kehidupan manusia karena ajaran ini sangat berorientasi pada pengendalian diri serta upaya menjaga keselarasan dan keseimbangan perilaku manusia agar apa yang menjadi tujuan hidup manusia dapat tercapai serta keselarasan dan keseimbangan kehidupan terjaga dengan baik. Agar ajaran Dasa Yama Bratha ini bisa terserap dan teraplikasikan banyak orang maka bagi orang yang telah mempelajari dan memahami harus berupaya mengimplementasikan dalam kehidupan. Dengan penerapan ajaran ini akan mampu menyeimbangkan keharmonisan hidup antar manusia, karena setiap insan manusia akan senantiasa memiliki rasa cinta kasih dan saling menghormati.
Copyrights © 2024