Muhammadiyah Journal of Midwifery (MyJM)
Vol 4, No 2 (2023): MUHAMMADIYAH JOURNAL OF MIDWIFERY (MYJM)

Hubungan Depresi Antepartum dengan Profil Ibu Hamil di Puskesmas Sirnajaya Serang Baru Periode Kunjungan Tahun 2022

Qanita, Lidya (Unknown)
Effendi, Rusdi (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2023

Abstract

Latar Belakang: Depresi banyak terjadi pada wanita yang mengalami kehamilan dan persalinan. Perubahan hormon saat kehamilan mengakibatkan perubahan suasana hati seperti sedih yang mendalam dan rasa tidak peduli terhadap lingkungan sekitarnya. Sosiodemografi dan psikososial usia ibu dibawah 20 tahun dan diatas 35 tahun, usia kehamilan trimester pertama, status pendidikan yang rendah, paritas/jumlah kelahiran, pekerjaan dan status ekonomi mempunyai peluang 3 kali mengalami depresi antepartum. Tujuan: mengetahui hubungan variabel profil ibu hamil yaitu usia ibu, usia kehamilan, gravida, paritas, riwayat abortus, pekerjaan, pendidikan, dan status ekonomi terhadap depresi antepartum. Metode: Penelitian bersifat deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional menggunakan data primer. Sampel berjumlah 45 orang tanpa kriteria eksklusi. Instrumen penelitian menggunakan kuisoner Hamilton Depression Rating Scale (HDRS). Analisis uji statistik menggunakan uji chi-square. Kriteria inklusi adalah wanita hamil trimester II dan trimester III yang mengisi kuesioner dengan lengkap. Hasil: Didapatkan jumlah subjek 45 ibu hamil. Status paritas mempunyai hubungan bermakna dengan dengan depresi antepartum (P value = 0,042). Sedangkan pada profil ibu hamil lainnya tidak didapatkan hubungan bermakna dengan depresi antepartum, usia kehamilan (P value = 0,203); usia (P value = 1,000); gravida (P value = 0,138); riwayat abortus (P value = 1,000), pekerjaan (P value = 0,729), pendidikan (P value = 0,511), dan status ekonomi (P value = 0,965). Simpulan: Penelitian ini mendapatkan status paritas mempunyai hubungan yang bermakna dengan depresi antepartum, tetapi tidak dengan variabel profil ibu hamil lainnya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

MyJM

Publisher

Subject

Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

MUHAMMADIYAH JOURNAL OF MIDWIFERY (MyJM) adalah jurnal ilmiah resmi yang diterbitkan secara rutin oleh Fakultas Kedokteran dan Kesehatan, Universitas Muhammadiyah Jakarta. MyJM terbit dua kali dalam setahun, yaitu bulan Juni dan Desember. Ruang lingkup jurnal ini meliputi kesehatan ibu dan anak, ...