Dalam era globalisasi dan revolusi industri 4.0, persaingan di dunia kerja semakin ketat, mendorong kebutuhan akan kesiapan individu dalam menghadapi lingkungan kerja yang dinamis dan berubah cepat. SMK Bakti Idhata sebagai lembaga pendidikan yang berkomitmen untuk mempersiapkan siswa kelas XII dengan keterampilan yang relevan, khususnya dalam penggunaan Microsoft Excel. Meskipun Microsoft Excel menjadi perangkat lunak krusial dalam berbagai sektor industri, banyak siswa SMK, termasuk yang berada di kelas XII, masih mengalami kesenjangan dalam pemahaman dan keterampilan penggunaannya. Oleh karena itu, pelatihan Microsoft Excel diintegrasikan sebagai langkah strategis untuk mengisi kesenjangan tersebut dan mempersiapkan siswa menghadapi tuntutan pasar kerja yang semakin digital. Artikel ini juga mengidentifikasi beberapa masalah, termasuk kesenjangan keterampilan siswa, fokus kurikulum yang lebih teoritis, dan tuntutan pasar kerja yang menekankan pentingnya keterampilan praktis. Dengan rumusan masalah yang disusun, penelitian ini bertujuan untuk mengukur tingkat keterampilan siswa dalam menggunakan Microsoft Excel dan sejauh mana integrasi keterampilan ini dalam kurikulum dapat meningkatkan daya saing siswa di pasar kerja. Melalui kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM), tujuan pokok kegiatan dan manfaat yang diharapkan, baik bagi Universitas Pamulang maupun SMK Bakti Idhata. Diharapkan pelatihan Microsoft Excel ini dapat memberikan kontribusi signifikan dalam mengembangkan potensi siswa, menjembatani kesenjangan keterampilan, dan mendukung visi SMK Bakti Idhata dalam menciptakan lulusan yang siap bersaing di tingkat global.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024