Proses belajar bahasa memerlukan suatu strategi yang berguna untuk mengembangkan kompetensi komunikatif. Strategi belajar yang digunakan pun haruslah sesuai dengan karakteristik tiap individu agar proses belajar menjadi efektif. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui strategi belajar bahasa Jepang yang digunakan oleh mahasiswa Pendidikan Bahasa Jepang UNNES angkatan 2020, 2021, dan 2022 ditinjau berdasarkan teori Oxford. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode survei dengan desain deskriptif. Hasil penelitian ini yaitu mahasiswa cenderung menggunakan strategi kognitif, kompensasi, afektif, dan sosial untuk belajar Bahasa Jepang. Kemudian terdapat 6 substrategi yang dominan digunakan mahasiswa, yaitu Analyzing and Reasoning, Practicing, Guessing, Taking your emotional temperature, Encouraging your self, dan Empathizing with others.
Copyrights © 2023