Navigation Physics : Journal of Physics Education
Vol 5, No 2 (2023): Navigation Physics : Journal of Physics Education Vol. 5 No. 2 Tahun 2023

Hubungan Penggunaan Gawai Terhadap Penglihatan Jauh Pada Mahasiswa Aro Leprindo Jakarta

Lestari, Sri Ratri (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Dec 2023

Abstract

Gangguan mata yang sering terjadi pada seseorang adalah kelainan refraksi pada mata. Ketika seseorang mengalami gangguan refraksi mata, mereka tidak dapat melihat dengan jelas di area terbuka, menyebabkan pandangan kabur. Kelainan refraksi yang umum terjadi antara lain miopia (rabun jauh). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada atau tidaknya Hubungan Penggunaan Gawai Terhadap Penglihatan Jauh Pada Mahasiswa Aro Leprindo Jakarta. Pada penelitian ini menggunakan metode penelitian analitik observasional dengan desain cross sectional dengan metode purposive sampling sebanyak 38 orang mahasiswa Aro Leprindo Jakarta. Populasi penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Aro Leprindo Jakarta yang berjumlah 363 orang, dari 363 orang populasi ditarik sampel yang memenuhi kriteria inklusi sebanyak 38 orang. Treatment yang dilakukan adalah mahasiswa menggunakan gadget selama 2 jam secara intens. Berdasarkan analisis data di peroleh nilai tabel adalah 0,462 setelah dibandingkan antara hitung dengan tabel, ternyata hitung lebih kecil dari tabel atau 0,15 < 0,462, maka Ho diterima dan Ha ditolak. Zhitung lebih kecil dari Z tabel, atau 0,9 < 1,96, maka Ho diterima, artinya tidak ada hubungan yang signifikan antara penggunaan gawai dengan penglihatan jauh pada mahasiswa Aro Leprindo Jakarta.Kata kunci: Penggunaan Gadget, Penglihatan Jauh, Mahasiswa.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpeu

Publisher

Subject

Education Physics Other

Description

Navigation Physics : Journal of Physics Education is a peer-reviewed scientific open access journal. The journal is dedicated to publishing articles concerned with research, theory development, or program applications related to Physics Education in across settings. The journal is concerned with the ...