Jurnal Konstruksia
Vol 15, No 1 (2023): Jurnal Konstruksia Vol 15 No. 1 Tahun 2023

Evaluasi Kerusakan Jalan Menggunakan Metode Surface Distress Index dan International Roughness Index

Desei, Frice Lahmudin (Unknown)
Kadir, Yuliyanti (Unknown)
Ende, Alifia Zahra (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Dec 2023

Abstract

Kerusakan jalan merupakan permasalahan yang kompleks dan dapat menyebabkan kerugian yang besar bagi pengguna jalan. Jalan Barakati – Dungaliyo merupakan ruas jalan yang mendukung kawasan pertanian dan pendidikan. Beberapa titik di ruas jalan ini mengalami kerusakan, akibat dari beban kendaraan pengangkut hasil pertanian. Tujuan penelitian ini menganalisis kerusakan Jalan Barakati – Dungaliyo, mengkaji penanganan yang tepat terhadap kerusakan yang terjadi, dan memberikan informasi database jalan menggunakan aplikasi ArcGis. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode SDI dan IRI. Metode SDI adalah penilaian kondisi kerusakan secara visual. Kerusakan yang diteliti adalah luas retak, lebar celah retak, jumlah lubang, dan alur bekas roda. Metode IRI dilakukan dengan mengukur ketidakrataan permukaan jalan menggunakan aplikasi Roadlab Pro. Hasil analisis metode SDI menunjukan kondisi baik adalah sebesar 77%, sedang 14%, rusak ringan 7%, dan rusak berat 1%, panjang kondisi baik adalah 5,4 km dengan nilai SDI rata-rata seluruh ruas jalan 39,25. Hasil analisis metode IRI menunjukan persentase indeks kondisi jalan baik 19%, sedang 69%, rusak ringan 11%, dan rusak berat 1%, panjang ruas yang berada pada kondisi sedang adalah 4,7 km dengan nilai IRI rata-rata seluruh ruas jalan adalah 4,9. Hasil Kombinasi nilai SDI dan IRI berdasarkan tabel matriks pemeliharaan jalan diperoleh penanganan yang tepat untuk ruas Jalan Barakati – Dungaliyo Sta.0+000 – Sta.7+000 adalah pemeliharaan rutin. Informasi kondisi eksisting, nilai SDI dan nilai IRI sebelum penanganan pada ruas jalan ini dimasukan didalam peta menggunakan aplikasi ArcGis dan dapat diakses melalui Google Maps, Google Earth dan Avenza Maps.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

konstruksia

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Transportation

Description

Lingkup Jurnal 1. Struktur 2. Keairan 3. Manajemen Proyek dan Konstruksi 4. Material 5. Transportasi 6. ...