Nusantara Journal of Multidisciplinary Science
Vol. 1 No. 5 (2023): NJMS - Desember 2023

Penerapan Pendidikan Tauhid Dalam Membentuk Akhlakul Karimah Santri

Fitria A’yun Muniroh (Unknown)
Rofiatul Hosna (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2023

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menambah pemahaman keagamaan tentang pembentukan akhlakul karimah santri dalam mengamalkan pengetahuan yang sudah mereka dapatkan, Semua itu tidak lepas dari ajaran tauhid yang mereka kaji di Pondok. Fokus dari penelitian ini mencakup dua hal utama. Pertama, bagaimana penerapan pendidikan tauhid mempengaruhi perkembangan akhlakul karimah (budi pekerti mulia) pada individu. Kedua, identifikasi faktor-faktor yang dapat memperkuat atau menghambat implementasi pendidikan tauhid dalam membentuk akhlakul karimah pada santri.. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif yang berlokasi di pondok pesantren At-Taufiq Bogem Diwek Jombang. Data dalam penelitian ini dikumpulkan melalui tiga metode, yaitu observasi, wawancara semi-terstruktur, dan dokumentasi. Untuk menghindari kesalahan dalam penelitian ini, maka dilakukan uji keabsahan data dengan triangulasi, perpanjang keikutsertaan. Dari penelitian ini, ditemukan bahwa akhlakul karimah santri di Pondok Pesantren dapat diamati dari berbagai kebiasaan yang mereka praktikkan, seperti berjamaah dalam melaksanakan shalat, melaksanakan shalat sunah rawatib, beri'tikaf, dan melaksanakan shalat sunah dhuha. Faktor pendukung yaitu adanya fasilitas, diberikan motivasi dan support, semangat dari teman. Faktor penghambatnya adalah karakter yang berbeda-beda pada setiap santri, Manja, malas, pesimis, peragu, HP, pergaulan santri.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

njms

Publisher

Subject

Religion Humanities Computer Science & IT Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Nusantara Journal of Multidisciplinary Science (NJMS) adalah jurnal yang prestisius untuk eksplorasi ilmiah di persilangan berbagai disiplin. NJMS berperan sebagai pusat intelektual yang mendorong dialog dan kolaborasi mendalam di berbagai bidang pengetahuan. Dengan proses review yang ketat, NJMS ...