PAUD Lectura: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini
Vol. 7 No. 02 (2024): PAUD Lectura: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini

Pengaruh Model Pembelajaran Kolaboratif terhadap Kecerdasan Interpersonal Anak Usia Dini

Sri Rika Amriani (Unknown)
Halifah, Syarifah (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran kolaboratif terhadap kecerdasan interpersonal anak usia dini sebelum dan sesudah diberi perlakuan dan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh model pembelajaran kolaboratif terhadap kecerdasan interpersonal anak usia dini. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian Quasi Eksperimen. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah model pembelajaran kolaboratif dan variabel terikat dalam penelitian ini adalah kecerdasan interpersonal. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 36 anak. Purposive sampling digunakan sebagai pengambilan sampel dalam penelitian ini. Sampel penelitian ini berjumlah 24 anak: 12 anak pada kelompok kontrol dan 12 anak pada kelompok eksperimen. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan analisis statistik non parametrik. Analisis data menunjukkan nilai signifikansi 0,002 <. 0,05 berarti H0 dan H1 diterima. Artinya kecerdasan interpersonal anak pada kelompok eksperimen lebih baik dibandingkan dengan kecerdasan interpersonal anak pada kelas kontrol. Hal ini membuktikan bahwa model pembelajaran kolaboratif mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kecerdasan interpersonal anak usia dini.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

paud-lectura

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Social Sciences

Description

PAUD Lectura is a journal published by PG-PAUD FKIP Lancang Kuning University. This Journal as a scientific media for research study of lecturers, students and other researchers related to early childhood education. This journal is published periodically twice a year, in October and April. The ...