ABSTRAKPenelitian dilakukan untuk menguji pengaruh pemasaran digital dan persepsi harga terhadap keputusan pembelian melalui citra merek. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah mahasiswa aktif Program Studi Manajemen Pascasarjana Universitas IPWIJA. Teknik penarikan sampel menggunakan cluster sampling dengan jumlah sampel penelitian sebanyak 112 responden. Analisis data menggunakan Structural Equation Modeling (SEM). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pemasaran digital dan persepsi harga berpengaruh terhadap citra merek, pemasaran digital tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian, persepsi harga dan citra merek berpengaruh terhadap keputusan pembelian, pemasaran digital dan citra merek bersama-sama berpengaruh terhadap keputusan pembelian, pemasaran digital, persepsi harga dan citra merek secara bersama-sama berpengaruh terhadap keputusan pembelian, pemasaran digital berpengaruh terhadap keputusan pembelian melalui citra merek, persepsi harga berpengaruh terhadap keputusan pembelian melalui citra merek. Dengan demikian, Universitas IPWIJA untuk selalu dapat menjaga citra merek perguruan tinggi, mengingat indikator identitas merek memiliki nilai tertinggi dibandingkan indikator yang lain.ABSTRACTResearch was conducted to examine the influence of digital marketing and price perceptions on purchasing decisions through brand image. The population used in this research were active students of the IPWIJA University Postgraduate Management Study Program. The sampling technique used cluster sampling with a total research sample of 112 respondents. Data analysis uses Structural Equation Modeling (SEM). The results of this research show that digital marketing and price perception influence brand image, digital marketing has no influence on purchasing decisions, price perception and brand image influence purchasing decisions, digital marketing and brand image together influence purchasing decisions, digital marketing, perception price and brand image together influence purchasing decisions, digital marketing influences purchasing decisions through brand image, price perception influences purchasing decisions through brand image. Thus, IPWIJA University can always maintain the university's brand image, considering that the brand identity indicator has the highest value compared to other indicators.
Copyrights © 2023