Hikari: Jurnal Bahasa dan Kebudayaan
Vol. 3 No. 1 (2023): Hikari: Jurnal Bahasa dan Kebudayaan

KONSEP DIRI TOKOH LGBT DALAM FILM ATHLETE: ORE GA KARE NI OBOETA HIBI

widianingtias, kristina (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Nov 2023

Abstract

LGBT adalah singkatan dari Lesbian, Gay, Biseksual, dan Transgender. Penggunaan istilah ini disematkan pada inividuyang memiliki kecenderungan seksual kepada sesama jenis. Seringkali orang-orang LGBT mengalami diskriminasi sertaperlakuan tidak adil dari lingkungan sekitar yang membuatkaum LGBT kesulitan untuk mengembangkan konsep dirinya. Film Athlete: Ore Ga Kare Ni Oboreta Hibi merupakan salah satu film yang mengangkat tema LGBT denganmenggambarkan bagaimana kehidupan yang dijalani oleh seorang homoseksual di tengah masyarakat heteroseksual. Menampilkan adegan serta dialog relistik yang mengajakpenonton untuk merasakan serta melihat permasalahanbagaiamana rasanya menjadi seorang LGBT. Pada penelitianini, penulis mengunakan teori sosiologi dari Charles Horton Cooley untuk menganalisis film Athlete: Ore Ga Kare Ni Oboreta Hibi. Melalui teorinya yang dinamakan Looking Glass Self teori, Cooley mengatakan bahwa seseorangmembangun konsep dirinya berdasarkan hasil dari interaksidengan lingkungannya. Ada baiknya, sebagai bagian darimasyarakat, kita sedikit memberi ruang dengar untuk orang-orang LGBT tanpa harus memberi label serta penilaiannegatif secara langsung agar kehidupan masyarakat yang dibangun tetap tertata dalam keadilan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

hikari

Publisher

Subject

Humanities

Description

Hikari Jurnal Bahasa dan Kebudayaan, it is a scientific journal that publishes the results of research and thought in two languages, namely Indonesian and English and in a special issue in Japanese. Hikari Journal is published twice a year in June and November. This journal is published by Program ...