Compact: Spatial Development Journal
Vol 3 No 1 (2024): COMPACT

Evaluasi Tingkat Indikasi Kekumuhan Yang Ada di Kelurahan Loa Ipuh Kabupaten Kutai Kartanegara

Rahadi, Kezia Hesed Julinda (Unknown)
Sitaresmi, Devi Triwidya (Unknown)
Ulimaz, Mega (Unknown)
Dewanti, Ajeng Nugrahaning (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Jun 2024

Abstract

Pertambahan penduduk mempengaruhi kebutuhan akan tempat tinggal tidak sesuai dengan ketersediaan lahan yang ada dan berpotensi menimbulkan kawasan kumuh baru. Kawasan paling memungkinkan untuk menjadi kawasan kumuh di Kecamatan Tenggarong yaitu Kelurahan Loa Ipuh yang didasari oleh tingginya jumlah penduduk, terdapat bangunan yang berada di sempadan sungai dan berbatasan langsung dengan kawasan permukiman kumuh. Oleh karena itu perlu adanya evaluasi tingkat indikasi kekumuhan yang ada di Kelurahan Loa Ipuh, Kabupaten Kutai Kartanegara. Kemudian untuk melihat tingkat indikasi kekumuhan akan didapatkan dari segi perizinan, standar teknis dan kelaikan fungsi. Metode pengumpulan dilakukan secara primer maupun sekunder dengan menggunakan teknik analisis deskriptif komparatif. Diketahui berdasarkan hasil analisis maka didapatkan tingkat indikasi kekumuhan pada lokasi studi yaitu kumuh ringan dengan total nilai pada RT 26 sebesar 26 dan pada RT 29 memiliki nilai sebesar 24.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

compact

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Environmental Science Transportation

Description

Jurnal Compact (E-ISSN: 2961-8797 dan P-ISSN: 2963-1122) adalah jurnal nasional mengakomodir para peneliti di lingkungan akademik (perguruan tinggi) dan organisasi-organisasi peneliti serta para praktisi dalam lingkup pengembangan dan perencanaan spasial wilayah dan kota, meliputi : analisis tata ...