Contemplate: Jurnal Ilmiah Studi Keislaman
Vol 4 No 02 (2023): Desember 2023

DAKWAH HABIB JA’FAR PADA KANAL YOUTUBE JEDA NULIS: ANALISIS KONTEN BERSAMA HABIB JINDAN DENGAN BERJUDUL “ARAB MENGHIJAU KIAMAT SUDAH DEKAT DAN JANGAN RAGU BERDAKWAH GAYA MILENIAL”

Alfika Inayatul Masruroh (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Nov 2023

Abstract

Kemajuan teknologi menjadikan seseorang mudah menjangkau ataupun mengakses berbagai kajian keagamaan sehingga menjadikan ulama kehilangan legitimasi. Berdakwah pada era digital sekarang ini adalah sarana bagaimana memanfaat media baru sebagai sarana untuk berdakwah. Pada zaman dahulu seorang habib berdakwah dari tempat ke tempat yang lain, tetapi zaman sekarang bisa kita lihat dengan maraknya berbagai media sebagai sarana untuk berdakwah salah satunya yaitu di youtube. Penulis akan meneliti bagaimana metode dakwah Habib Ja'far melalui saluran "Jeda Nulis" dengan fokus pada konten bertema Arab Menghijau Kiamat Sudah Dekat dan Jangan Ragu Berdakwah Gaya Milenial yang menampilkan kolaborasi dengan Habib Jindan. Peneliti berfokus bagaimana cara seorang habib menyampaikan hadis dalam channel tersebut yang memiliki ciri trsendiri dalam penyampainnya. Dalam hal ini penulis menggunakan metode deskriptif-analisis-kritis melalui konten youtube nya. Hasil dari penelitian ini menjelaskan pendekatan Habib Ja'far dalam menarik perhatian audiens muda dengan gaya berpakaian yang terbuka tanpa bersyurban atau berjubah seperti habib yang lain. Selain itu, penelitian juga menyoroti pentingnya memanfaatkan media sosial seperti YouTube untuk menyebarkan dakwah Islam. Tema konten yang diangkat berkaitan dengan pengingat akan dekatnya kiamat dan pentingnya berdakwah dalam gaya milenial. Penelitian ini menggambarkan pentingnya penggunaan metode dakwah yang sesuai dengan syariat serta pesan Habib Jindan tentang kesederhanaan dalam beribadah dan konsistensi dalam melaksanakan kewajiban agama.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

contemplate

Publisher

Subject

Religion Education

Description

Focus and scope Journal Contemplate: Jurnal Studi-studi Keislaman This journal covers the study of social sciences, religion, education, and economics, which integrates Islam-based science disciplines. Islamic Religion Education Sociology of Religion Religious Traditions Religious Moderation Study ...