Jurnal Pendidikan Matematika
Vol. 1 No. 3 (2024): May

Kurangnya Penggunaan Media Pembelajaran pada Materi KPK dan FPB di Kelas V Sekolah Dasar Muhammadiyah 6

Tondang, Bella (Unknown)
Lilyana, Grace (Unknown)
Estetika, Mei Vina (Unknown)
Manalu, Raiga Yesica (Unknown)
Putri, Ribka Trifena (Unknown)
Nurhudayah, Nurhudayah (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 May 2024

Abstract

Pembelajaran matematika di sekolah dasar tidak hanya ditujukan pada peningkatan kemampuan dalam berhitung atau menerapkan rumus dalam menyelesaikan soal - soal yang rutin saja. Pemecahan masalah merupakan salah satu aspek yang penting dalam pembelajaran matematika. Kemampuan pemecahan masalah sangat diperlukan siswa terkait dengan kebutuhan siswa untuk memecahkan masalah yang dihadapinya dalam kehidupan sehari - hari serta mempu mengembangkan diri mereka sendiri. Siswa terkadang merasa malas memecahkan masalah disebabkan kurangnya pengetahuan yang mereka miliki untuk menyelesaikannya. Pada umumnya di SD pembelajaran matematika yang mengembangkan kemampuan pemecahan masalah belum mendapat banyak perhatian dari guru - guru. Guru seringkali menekankan pada penyampaian materi pelajaran dan hitungan untuk menyelesaikan soal daripada memberikan situasi yang menekankan pada penguasaan kemampuan pemecahan masalah dengan membiasakan memberi masalah - masalah non-rutin yang menuntut siswa untuk berpikir menggunakan pengetahuan yang telah dimiliki sebelumnya untuk menyelesaikan masalah tersebut sehingga tidak ada lagi siswa yang tidak bisa menyelesaikan soal dengan alasan tidak tahu atau lupa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat penguasaan konsep kelipatan, konsep faktor, algoritma mencari KPK dan FPB, serta membedakan bilangan prima dan bukan bilangan prima.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ppm

Publisher

Subject

Education Mathematics Other

Description

Jurnal Pendidikan Matematika ISSN 3030-9263 is a scientific journal published by Indonesian Journal Publisher. This journal publishes four issues annually in the months of November, February, May, and August. This journal only accepts original scientific research works (not a review) that have not ...