Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan
Vol 3, No 6 (2023)

Peningkatan Sikap Nasionalisme pada Siswa Kelas V melalui Pembelajaran Pendidikan Kewarganegaraan Menggunakan Metode Problem Based Learning di SDS Bina Satria Mulia

Azzahra, Tsabitah Humairah (Unknown)
Afifah, Cut Fathimah Nur (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini didorong oleh pengalaman lapangan keterbatasan guru dalam menerapkan metode pembelajaran. Pembelajaran di kelas lebih menekankan aspek kognitif, sehingga aspek-aspek afektif dan konatif seolah diabaikan. Hal tersebut diduga merupakan penyebab dari rendahnya sikap nasionalisme pada pembelajaran PKn.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan sikap nasionalisme siswa kelas V SDS Bina Satria Mulia tahun ajaran 2023/2024 semester ganjil pada mata pelajaran PKn melalui metode Problem Based Learning. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SDS Bina Satria Mulia. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang berlangsung dalam dua siklus yang terdiri dari tahap perencanaan, aksi, observasi dan refleksi. Peneliti menggunakan metode Problem Based Learning untuk mengatasi masalah rendahnya sikap nasionalisme. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan skala sikap untuk mengetahui sikap nasionalisme siswa dan didukung dengan observasi. Berdasarkan hasil skor yang diperoleh dari penelitian kondisi awal adalah 62,7, kemudian pada siklus I sebesar 76,3 dan meningkat lagi pada siklus II menjadi 88,8. Selisih dari kondisi awal ke siklus I sebesar 13,6 dan selisih dari kondisi awal ke siklus II sebesar 26,1. Persentase jumlah siswa yang memiliki sikap nasionalisme minimal cukup pada kondisi awal adalah 26,47%, meningkat pada siklus 1 menjadi 97,06% dan meningkat lagi pada siklus 2 menjadi 100%. Maka dapat disimpulkan bahwa penerapan Problem Based Learning dapat meningkatkan sikap nasionalisme kelas V SDS Bina Satria Mulia.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jimedu

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan [JIMEDU] adalah jurnal ilmiah yang dikelola oleh Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara dengan melibatkan seluruh komponen akademisi yang ada di fakultas keguruan dan ilmu pendidikabaik pendidikan secara umum, pendidikan bahasa inggris, bahasa indonesia, ...