Era digital membawa transformasi dalam dunia pendidikan, menuntut inovasi pembelajaran untuk meningkatkan literasi siswa. Penelitian ini mengkaji berbagai inovasi pembelajaran berbasis teknologi, termasuk akses luas terhadap sumber belajar, personalisasi pembelajaran, kolaborasi daring, gamifikasi, dan VR/AR. Dari hasil menelaah berbagai sumber menunjukkan bahwa teknologi dapat menjadi alat bantu yang bermanfaat untuk meningkatkan literasi. Namun, kesenjangan akses teknologi dan kemampuan digital yang rendah dapat menjadi hambatan. Diperlukan pemerataan akses teknologi, peningkatan kualitas guru, dan penelitian lebih lanjut untuk memastikan efektivitas teknologi dalam meningkatkan literasi siswa.
Copyrights © 2024