Social Science Academic
SPECIAL ISSUE: Desa Berdaya dengan Potensi Lokal

Peluang dan Tantangan Pengembangan Agrowisata Kebun Kelengkeng di Eks Lokalisasi Kedungbanteng

Umam, Ma'mun Islahul (Unknown)
Nafiah, Nafiah (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Sep 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengembangan agrowisata kebun kelengkeng di Desa Kedungbanteng serta mengidentifikasi tantangan dan peluang yang ada dalam upaya menciptakan dampak positif terhadap ekonomi lokal dan kesejahteraan masyarakat. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus, di mana data dikumpulkan melalui wawancara, observasi lapangan, dan analisis dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kebun kelengkeng memiliki kekuatan geografis yang strategis dan potensi agrowisata yang besar, didukung oleh minat masyarakat terhadap wisata edukatif dan peningkatan permintaan pasar untuk kelengkeng. Namun, penelitian juga menemukan tantangan utama, seperti keterbatasan infrastruktur, keterampilan sumber daya manusia yang masih rendah, serta ketergantungan pada modal investasi awal yang signifikan. Strategi yang diusulkan untuk mengatasi tantangan ini mencakup peningkatan infrastruktur transportasi, pelatihan tenaga kerja, serta diversifikasi pendanaan melalui kemitraan dengan pemerintah dan sektor swasta. Kesimpulan penelitian menekankan pentingnya perencanaan yang terintegrasi antara pihak pemerintah, komunitas lokal, dan pelaku usaha untuk memastikan keberlanjutan proyek. Pengelolaan yang efektif dan inovatif diharapkan dapat menjadikan kebun kelengkeng sebagai model sukses agrowisata di wilayah pedesaan lainnya, yang dapat meningkatkan ekonomi daerah dan kualitas hidup masyarakat setempat.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ssa

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

This journal is published by Institut Agama Islam Sunan Giri Ponorogo and managet by LPPM INSURI Ponorogo twice a year (June an December). The presence of the journal accommodates scientific writings from the academic community, researchers, students, and practices in social and Humanities that have ...