Social Science Academic
SPECIAL ISSUE: Desa Berdaya dengan Potensi Lokal

Pemberdayaan Remaja Desa Taman Sukosewu Melalui Media Digital

Nuril Kusniana, Ulwi (Unknown)
Witasari, Rinesti (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Sep 2024

Abstract

Tujuan dari Pemberdayaan remaja di desa wisata seperti Taman Sukosewu adalah langkah penting untuk mengembangkan potensi lokal dan meningkatkan partisipasi para remaja dalam pengelolaan desa wisata. Pemberdayaan remaja melalui pelatihan media digital merupakan langkah yang sangat strategis untuk meningkatkan minat pengunjung ke Taman Sukosewu. Dengan memanfaatkan keterampilan digital, remaja dapat membantu mempromosikan desa wisata secara lebih efektif. Metode penelitian yang saya gunakan yaitu Metode ABCD. Dengan menggunakan metode ini maka para remaja akan lebih berpartisipasi dalam kegiatan pemberdayaan remaja melalui media digital. Pendekatan berbasis asset memasukkan cara pandang baru yang lebih holistik dan kreatif dalam melihat realitas. Hasil penelitian menemukan bahwa perlunya kerjasama antar para remaja maupun masyarakat untuk mempublikasikan Taman Sukosewu agar lebih dikenal oleh berbagai orang.Kesimpulan dari pemberdayaan remaja melalui media digital adalah agar para remaja desa dapat lebih berpartisipasi, mengetahui dan memahami pentingnya media digital di era globlalisasi, serta diharapkan dapat membantu mempublikasikan Taman Sukosewu yang menjadi tempat wisata di Desa Sukorejo agar dapat lebih menarik minat pengunjung dan diketahui oleh berbagai khalayak.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ssa

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

This journal is published by Institut Agama Islam Sunan Giri Ponorogo and managet by LPPM INSURI Ponorogo twice a year (June an December). The presence of the journal accommodates scientific writings from the academic community, researchers, students, and practices in social and Humanities that have ...