Jurnal PADMA: Pengabdian Dharma Masyarakat
Vol. 3 No. 4 (2023): PADMA OKTOBER 2023

Pelatihan Kreativitas dan Ketrampilan Anak dalam Membuat Pot Tanaman Menggunakan Sampah Bekas di RA Al-Amanah

Riyandi, Achmad Rizki (Unknown)
Safira, Arik (Unknown)
Ardiansyah, Gilang (Unknown)
Turnip, Rachel Adhelia Br (Unknown)
Marsanda, Yesha Pricilla (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2023

Abstract

Peningkatan penggunaan botol plastik sekali pakai pada produk seperti air mineral, kopi, soda, dan lainnya telah menyebabkan peningkatan jumlah sampah plastik. Dalam menghadapi tantangan ini, negara-negara maju menerapkan pendekatan 3R (Reuse, Reduce, Recycle) untuk mengurangi dampak negatifnya. Salah satu metode yang diterapkan adalah pengolahan kembali botol plastik, mengubahnya menjadi biji plastik. Metode ini juga digunakan dalam pelatihan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dengan tujuan menanamkan kesadaran lingkungan pada anak-anak TK di Tangerang Selatan. Pelatihan ini, dilaksanakan di RA Al-Amanah, bertujuan untuk meningkatkan kreativitas anak-anak dalam mengolah sampah botol plastik menjadi pot tanaman yang memiliki nilai estetika. Subjek pelatihan adalah 28 siswa, dan diharapkan pelatihan ini tidak hanya meningkatkan kreativitas mereka tetapi juga memupuk rasa peduli terhadap lingkungan. Hasilnya diharapkan dapat terlihat melalui karya kerajinan tangan berupa pot tanaman yang bermanfaat dan ramah lingkungan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JPDM

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Jurnal PADMA: Pengabdian Dharma Masyarakat diterbitkan oleh Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Pamulang dan terbit setahun 4 kali yaitu Bulan Januari, April, Agustus, dan Desember. Jurnal PADMA: Pengabdian Dharma Masyarakat merupakan blind and peer-reviewed journal yang memuat ...