Trigonometri: Jurnal Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Vol. 2 No. 2 (2024): Trigonometri: Jurnal Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam

KAJIAN PENERAPAN TEORI KINETIK GAS PADA BALON UDARA

Mayang Chris Mahajeng (Unknown)
Vinda Novela Pramudya (Unknown)
Intan Aulia Rahma (Unknown)
Diah Nanda Nur Kumairoh (Unknown)
Alzena Agatha Araminta (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jun 2024

Abstract

Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) merupakan disiplin ilmu yang sistematis dan tersusun secara teratur, meliputi cabang-cabang seperti Fisika, Biologi, Kimia, Astronomi, dan Geologi. Fisika, yang mempelajari massa dan energi, sering kali membutuhkan pendekatan praktikum untuk memberikan pengalaman faktual kepada siswa. Kegiatan praktikum membantu siswa membangun pengetahuan baru dan menguji kebenaran teori yang dipelajari. Salah satu contoh penerapan praktikum dalam fisika adalah teori kinetik gas yang relevan dengan prinsip kerja balon udara. Metode penelitian yang digunakan dalam studi ini adalah kualitatif deskriptif, melalui studi literatur dari berbagai sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemahaman konsep fisika seperti teori kinetik gas dapat ditingkatkan melalui penerapan praktis dalam kehidupan sehari-hari, seperti pada penerbangan balon udara. Penelitian ini juga menekankan pentingnya pembelajaran interaktif dan kolaborasi dengan industri untuk memberikan pengalaman belajar yang lebih mendalam dan relevan bagi siswa.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

trigonometri

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Mathematics Physics

Description

Trigonometri: Jurnal Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam adalah jurnal yang mempublish berbagai rumpun ilmu alam diataranya Matematika, Biologi, Kimia, dan Fisika. Jurnal ini diterbitkan oleh SWA Anugrah penerbit beranggota IKAPI. Jurnal ini terbit 2 kali dalam setahun. Jurnal ini mengundang para ...