Jurnal Edukatif
Vol 2 No 1 (2024)

Pengaruh Kemampuan Membaca dan Menghafal Al-Qur’an Terhadap Keefektifan Metode At-Tartil di TPQ Sahkila Madiun

Rizqi Nazhifah, Ghina (Unknown)
Widyaningrum, Retno (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Jun 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kemampuan membaca dan kemampuan menghafal pada santri terhadap keefektifan metode At-Tartil di TPQ Sahkila Madiun. Penelitian ini di dasari oleh rendahnya kesadaran dan kemampuan santri dalam membaca Al-Qur’an di TPQ Sahkila dalam proses pembelajaranya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan menggunakan analisis regresi berganda yang dianalisis dengan data yang numerical atau berupa angka. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai dari X1 thitung < ttabel yakni 2,652 < 3,25 dan nilai signifikan < nilai α yaitu sebesar 0,015 < 0,05 yang berarti bahwa H0 ditolak dan Ha di terima. Sedangkan pada X2 thitung sebesar 0,887 dan nilai sig 0,385. Dapat diartikan bahwa nilai thitung > ttabel yakni 0,385 > 3,25 dan nilai signifikansi < nilai α sebesar 0,385 < 0,05 yang berarti bahwa H0 ditolak dan Ha di terima. Sehingga dapat disimpulkan bahwa di dapatkannya pengaruh yang baik antara kemampuan membaca dan menghafal Al-Qur’an terhadap keefektifan metode At-Tartil di TPQ Sahkila.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

edukatif

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Edukatif is Published by CV. Edu Tech Jaya. This journal aims to publish and disseminate original works and current issues on the subject of research and studies in the field of education. Articles published in journals are the result of research or ideas in the field of education including ...